Senin, 22 November 2010

Rangkuman bab 1 ISD : ILMU SOSIAL DASAR SEBAGAI MATA KULIAH DASAR UMUM

Sesuai judul yang tertera di atas, saya akan mengulas bab 1 dalam buku ISD. Apa yang dimaksud dengan ISD? ISD adalah singkatan dari Ilmu Sosial Dasar, adalah suatu ilmu yang berhubungan dengan masalah sosial. Manusia adalah makhluk sosial yang selalu berinteraksi dengan sesamanya. Dalam hal ini manusia selalu ingin meningkatkan kompetensinya. Terutama dalam era modern saat ini, sumber daya manusia yang kompeten merupakan suatu kebutuhan pokok. Maka dari itu manusia selalu ingin belajar, baik secara akademik maupun tidak. Perguruan tinggi merupakan salah satu institusi yang dapat memuaskan kebutuhan manusia akan pengetahuan. Dalam hal ini perguruan tinggi diharapkan dapat menghasilkan manusia yang memiliki 3 kompetensi. Yaitu

1. Kemampuan akademik
2. Kemampuan profesi
3. Kemampuan Pribadi


Pencapaian akan kemampuan akademik dan profesi diharapkan dapat tercapai dengan mata kuliah keahlian (MKK), yaitu mata kuliah menurut bidang ilmu pengetahuan masing-masing yang diberikan di perguruan tinggi, disamping kegiatan kokurikuler yang menunjang kegiatan kulikuler. Kedua kemampuan tersebut bertujuan untuk emberikan keahlian dalam bidangnya dan kemampuan menerapkan keahlian itu dalam masyarakat.

Adapun kemampuan pibadi, diharapkan dapat dicapai melalui sekelompok mata kuliah yang tergabung dalam Mata Kuliah Dasar Umum. Salah satunya yaitu ISD. Mungki menurut mahasiswa pada umunya, mata kuliah yang termasuk dalam Mata Kuliah Dasar Umum ini kurang ada manfaatnya. Saya juga tadinya berpikiran begitu, namun dalam buku ISD ini dijelaskan bahwa tujuan dari pelajaran ISD ini adalah antara lain untuk:

1. Memahami dan menyadari adanya kenyataan-kenyataan sosial dan masalah-masalah sosial yang ada dalam masyarakat
2. Peka terhadap masalah-masalah sosial dan tanggap untuk ikut serta dalam usah-usaha menanggulanginya.
3. Menyadari bahwa setiap masalah sosial yang timbul dalam masyarakat selalu bersifat kompleks dan hanya dapat mendekatinya, mempelajarinya secara kritis-interdisipliner
4. Memahami jalan pikiran para ahli dari bidang ilmu pengetahuan lain dan dapat berkomunikasi dengan mereka dalam rangka penganggulangan masalah sosial yang timbul dalam masyarakat.

Wow, tampaknya luar biasa sekali tujuan dari ilmu ini. Memang tampaknya agak berlebihan. Namun tidak ada yang mustahil bukan? Saya cukup bersyukur dengan adanya mata kuliah ini. Saya diajar untuk kreatif. Ya, salah satunya dengan menulis di blog ini, seidaknya ada ide yang saya tuangkan ke dalam bentuk tulisan. Juga melalui ISD ini juga dikembangkan soft skill yang sekarang ini cukup bermanfaat dalam dunia kerja akhir-akhir ini.

Kembali ke bab 1. Disini disebutkan bahwa ISD bsebeda dengan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial).perbedaannya antara lain:

1. Ilmu pengetahuan sosial diberikan di sekolah dasar, SMP dan SMA. Sedangkan ilmu sosial dasar diberikan di perguruan tinggi.
2. Ilmu Sosial Dasar merupakan mata kuliah tunggal, sedangkan IPS merupakan kelompok dari sejumlah mata pelajaran(untuk sekolah lanjutan).
3. Ilmu sosial dasar diarahkan pada pembentukan sikap dan kepribadian sedang Ilmu Pengetahuan Sosial diarahkan kepada pembentukan pengetahuan dan keterampilan intelektual.

Materi dalam ISD tetap dalam lingkup sosial. Yaitu kenyataan-kenyataan sosial, konsep-konsep sosial dan masalah-masalah sosial. Untuk masalah-masalah sosial yang terjadi dalam masyarakat dapat dilihat dalam bab selanjutnya. Tetapi satu usul saya. Mungkin untuk ISD dapat lebih sering jam pertemuannya, sehingga kami sebagai mahasiswa dapat berdiskusi tentang masalah-masalah yang terjadi dalam masyarakat. Sekian tulisan saya. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar